Monday, September 6, 2010

Awas! 7 Titik Rawan Macet di Pasuruan



(inilah.com)
INILAH.COM, Pasuruan – Para pemudik lebaran baik yang menggunakan kendaraan roda dua, dan mobil pribadi dipastikan tak akan nyaman saat melewati wilayah Kabupaten Pasuruan.
Pasalnya, banyak titik rawan kemacetan tersebar di sejumlah jalur Pantura dan jalur Surabaya-Malang.
Kasat Lantas Polres Pasuruan AKP Indro Susetyo mengatakan ada 7 titik rawan kemacetan di seluruh wilayah Pasuruan yang siap menghambat perjalanan para pemudik. Ketujuh titik ini antara lain di pertigaan Gempol, pasar Kejapanan dan pertigaan Purwosari.
Jalur lain yang tak luput dari ancaman kemacetan tersebut adalah jalur Pantura Pasuruan-Probolinggo. Masing-masing titik ini yakni di pertigaan Alun-Alun Bangil, Pasar Ngopak Rejoso, Pasar Nguling dan pasar Wonorejo.
Ketujuh titik rawan kemacetan ini pemicunya adalah karena adanya jalur simpang tiga.
“Kami menghimbau agar para pemudik yang melewati wilayah Kabupaten Pasuruan agar selalu berhati-hati saat melintas di titik-titik rawan kemacetan agar terhindar dari kecelakaan. Untuk itu, kami telah menempatkan petugas lalu lintas di titik kemacetan itu” ujar AKP Indro Susetyo, Kasat Lantas Polres Pasuruan. [beritajatim.com/bar]

No comments:

Post a Comment